Spread the love

(Mataram, 6 Februari 2020), Ikatan Mahasiswa Teknik Pertanian Indonesia Rayon G Bali dan Nusa Tenggara yang meliputi dua Organisasi Himpunan Program Studi yakni PERMATEKTA UMMAT dan HIMATETA UNUD sukses melaksanakan Leadership Camp Online 2020/2021, dimana kegiatan ini adalah kegiatan perdana yang baru dilaksanakan oleh IMATETANI Rayon G untuk Kepemimpinan 2020/2021.  Selain itu ada pula Kegiatan Pengabdian yang menjadi agenda IMATETANI tiap tahunnya untuk masing-masing Rayon yang ada di seluruh Indonesia.

Pada kegiatan Leadership Camp Online 2020/2021 ini tema yang diusung yakni “Build A Great Charater To Be A True Leader”. Tujuan utama kegiatan ini adalah sebagai ruang kaderisasi anggota baru IMATETANI per tiap Rayon-nya. Dalam agenda ini turut serta hadir Kepala Program Studi Teknik Pertanian UMMAT “Muliatiningsih, SP., M.Si” dalam pemberian sambutan kegiatan. Serta Narasumber I “I Made Andika Dwi Trisna Wibawa” (Demisioner Rayon G 2019/2020)  dan Narasumber II: “Unggul Fajar Hidayat” (Ketua Umum IMATETANI).

Dikonfirmasi dari Ketua Panitia LC Rayon G “Yusril Hidayat” antusias Mahasiswa/i dalam kegiatan ini sangat luar biasa, total peserta mencapai 35 orang untuk kegiatan LC perdana ini sangat luar biasa. Nabila Agustina selaku (Ketua IMATETANI Rayon G 2020/2021) saat dikonfirmasi, berharap semoga kedepan kegiatan LC ini tetap rutin dilaksanakan, semangat juang teman-teman khususnya IMATETANI Rayon G untuk periode selanjutnya harus lebih, semoga pandemic ini cepat berakhir, insyallah semoga LC Offline pada periode berikutnya bisa terlaksana. Untuk kegiatan pengabdian sendiri, IMATETANI Rayon G sedang melaksanakan konsolidasi dengan staff dan masing-masing himpunan, semoga kegiatan pengabdian nanti bisa tercapai dan dilaksanakan dengan baik.

Contributor : Nabila Agustina

Author : Pangeran Apriyono Subirto.